Salah satu pesan Imam
Ghazali (Ihya' 'Ulumuddin) tentang kehidupan didunia.

Dalam kehidupan di dunia, amal yang dilakukan adalah bekal yang akan kita bawa pada saat kehidupan yang kekal di akhirat. Apapun amal perbuatan yang kita lakukan menjadi pertanggung jawaban kita di akhirat. Seorang muslim yang bertawaqal kepada Allah, akan slalu menjauhi larangan Allah dan memburu ketaatan kepadaNya. Tidak akan mengambil yang bukan haknya. Tidak akan mendzolimi manusia. Selalu berbuat adil. Menepati janji dan menunaikan amanah. Hebatnya kesemua itu bukan dia lakukan demi manusia, hingga berkurang kadar kebaikannya tatkala tidak dilihat manusia. Semua itu dilakukan karena Allah saja, hingga seorang muslim akan konsisten menjadi manusia terbaik dimanapun dan kapanpun.
Saat pengawasan Allah dijadikan sebagai alasan untuk tidak bermaksiat, dan alasan untuk berbuat taat, seorang muslim menjelma menjadi manusia unggulan. Dia mengusahakan yang terbaik karena ingin dilihat Allah, dan itu artinya ia berprestasi setiap saat.
"Ihsan adalah engkau beribadah kepada Allah seakan-akan engkau melihatNya, jika engkau tidak melihatNya, maka dia akan melihat engkau. (HR.Muslim)
Kutipan "Khalifah*Remake- Ustadz Felix Yanwar Siauw."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar